Sabtu, 16 April 2011

Norman Kamaru artis baru dari Brimob Gorontalo


Nama Lengkap  : Norman Kamaru
Nama Populer : Briptu Norman Kamaru
Tempat, Tanggal L:ahir  : Gorontalo, 27 November 1985
Pekerjaan : Anggota Brimob Polda Gorontalo
Sekolah  : Alumni SMA N 1 Gorontalo
Hobby  : Nyanyi, main gitar, basket dan sepak bola
Orang Tua  : Idris Kamaru ( Ayah )
                    Halimah Martinus ( Ibu )


Seorang Anggota SatBrimob dari Kesatuan Polda Gorontalo ini sekarang mendadak menjadiu Artis Baru setelah aksinya dalam rekaman video yan g di unduh melalui Youtube.com "Polisi Gorontalo Menggila" Video tersebut mulai tersebar sejak 29 Maret 2011 yang berupa aksi lipsinc lagu India Shahrukh Khan "Chaiyya-chaiyya" yang sampai sekarang telah ditonton oleh lebih dua juta orang.
Norman dikenal hobi menyanyi sejak usia anak-anak, semua jenis musik disukai, khususnya lagu India. Tidak hanya itu, keluarganya yang tinggal di Jl. Pancawardana, Kelurahan Padebuolo, Kecamatan Kota Timur, Kota Gorontalo, pun terbiasa mendendangkan irama India itu.

Anak bungsu dari 9 bersaudara itu secepat kilat menjadi seorang selebritis, ditambah pemberitaan berbagai media secara gencar menambah Norman sebagai idola. Pemberitaan media pun tidak juga surut, bahkan semakin bertubi-tubi setiap hari, semua Acara Infotainment selalu membahas tentang Norman. Setiap kehadiran Norman selalu diminta untuk menari seperti di videonya. Bahkan acara konferensi pers di Mabes POLRI pun, Norman didaulat untuk bernyanyi India lengkap dengan goyangannya.

Akhirnya Norman mengeluarkan lagu dan video terbarunya. Digandeng pengacara Farhat Abbas, Norman malah diketahui sudah masuk studio dan sudah bikin video klip yang diposting di Youtube,
Judul video klip itu adalah Cinta Farhat. Lagunya didendangkan Briptu Norman dengan merdu. Suaranya yang khas diduetkan dengan penyanyi perempuan.
Sementara video klipnya diambil di mobil dan di studio. Di mobil, dengan gayanya yang ekspresif, Norman membuka lagunya dengan, "Aku jatuh cinta laagiii.. di saat ku punya cintaa."
Dia tampak membaca bait-bait lirik lagu tersebut. Sementara di studio, dia tampak rekaman di balik bilik dan mic yang besar. Norman rekaman masih mengenakan baju Korps Brimob berwarna hitam. Ia didampingi rekannya sesama Brimob.

Lirik Lagu Briptu Norman – Cinta Farhat


Aku jatuh cinta lagi
Disaat ku punya cinta
Ajarin bagaimana memulai hubungan ini
[*]
Aku jatuh cinta lagi
Disaat kau punya cinta
Kau dan aku sama-sama ada yang memiliki
[**]
Harus kah cinta lagi
Antara kau dan aku
Cinta ini tak melepas
Cinta yang lainnya
ooo……..
Harus cinta terbagi
Antara kau dan dia
Cinta tak mengakhiri
Cinta yang pernah ada
Back to [*] [**]
Back to [**]



Download :


Briptu Norman Kamaru - Aku Jatuh Cinta (Cinta Farhat)
Briptu Norman Kamaru - TST ( Tau Sama Tau )
Video Yuotube Norman Kamaru - Chaiyya-Chaiyya "Polisi Gorontalo Menggila"
Video Yuotube Norman Kamaru - Cinta Farhat ( Studio Version )
Video Yuotube Norman Kamaru - Cinta Farhat ( Mobil Version )
Video Yuotube Norman Kamaru - TST ( Tau Sama Tau )


Dari berbagai Sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Next Prev home